Selasa, 10 November 2015

Resep Cara Membuat Ayam Panggang Rempah Enak

Bahan :

- 1 ekor Ayam, potong sesuai selera
- 200 ml Santan
- 2 lembar Daun Salam
- 5 lembar Daun Jeruk
- 5 sdm Minyak untuk menumis
- 2 batang Sereh, geprek
- 1/2 buah Jeruk Nipis, ambil airnya
- Garam secukupnya


Bumbu Halus :
- 10 butir Bawang Merah
- 5 siung Bawang Putih
- 7 buah Cabe Merah Besar
- 4 butir Kemiri
- 1 ruas ibu jari Lengkuas, iris halus
- 1 buah Tomat, buang biji
- 1 sdt Terasi
- 1 sdm Gula Merah
- 1 sdm Asam Jawa
- 1/2 sdt Ketumbar Bubuk
- Gula Pasir & garam secukupnya
Cara Membuat :
1. Oven ayam sampai setengah matang.
2. Panaskan wajan, tumis bumbu halus, daun salam, sereh dan daun jeruk sampai harum.
3. Masukkan ayam yang sudah ditusuk – tusuk dengan garpun supaya bumbu ayam meresap. Aduk sesekali.
4. Masukkan gula merah, santan dan air asam. Didihkan sampai kuah mengental.
5. Angkat ayam. Panggang sesekali sambil dioles bumbu sisa sampai ayam harum dan kecoklatan.
6. Sajikan ayam beserta sisa bumbunya.

Resep Cara Membuat Ayam Panggang Rempah Enak Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar